8 Cara Menjaga Hubungan Baik dengan Karyawan

1. Kebijakan yang Transparan

Menerapkan sikap dan kebijakan terbuka adalah salah satu cara yang baik untuk menjalin hubungan dengan karyawan.

Sikap terbuka yang dimaksud di sini adalah perusahaan mau membuka diri menerima ide dan pendapat dari karyawan mengenai beberapa hal tertentu. Bahkan Anda juga bisa membuat kebijakan yang memungkinkan karyawan untuk mengajukan komplain mengenai sesuatu.

Selain membuat karyawan merasa dihargai, untuk menjalin hubungan dengan karyawan juga memungkinkan perusahaan mendapatkan ide dan pendapat baru yang mungkin saja tidak pernah terpikirkan sebelumnya. Perusahaan juga bisa mengetahui kendala apa yang sedang dihadapi oleh karyawannya.

2. Berkomunikasi dengan Baik

Untuk bisa menjalin hubungan dengan karyawan, pastikan karyawan mengetahui bahwa Anda sebagai atasan bersedia melakukan komunikasi dengan baik dalam kesempatan apapun.

Baik itu komunikasi langsung, dalam meeting, melalui email atau telepon dan sebagainya. Jangan hanya mementingkan pekerjaan Anda sendiri tanpa mempedulikan karyawan Anda.  Motivasi kerja karyawan akan lebih men

3. Luangkan Waktu untuk Karyawan

Bertemu dengan karyawan tidak cukup hanya melalui meeting atau keperluan kantor saja. Melainkan berupayalah untuk menyediakan waktu sebanyak atau sebisa mungkin dengan karyawan untuk menjalin hubungan baik.

Pastikan Anda hadir bagi karyawan dalam keadaan susah maupun duka. Contoh kecil yang mudah dilakukan adalah makan siang bersama, ikut merayakan ulang tahun karyawan, menjenguk karyawan yang sakit dan sebagainya.

4. Bersikap Adil Kepada Karyawan

Salah satu penyebab ketidakpuasan karyawan adalah perlakuan yang tidak adil dari perusahaan atau atasan. Dapat dikatakan bahwa biasanya atasan memiliki staff atau bawahan favorit mereka sehingga karyawan lain merasa diperlakukan secara tidak adil.

Hubungan Anda akan terjalin dengan baik jika bersikap adil kepada semua karyawan tanpa terkecuali. Untuk memberikan motivasi kerja ke karyawan, jangan memiliki harapan yang sama dari setiap karyawan karena tentu saja setiap orang memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing.

Pada dasarnya Anda harus bersikap positif kepada semua karyawan.

5. Tetapkan Tujuan yang Jelas dan Masuk Akal

Sebaik dan sehebat apapun karyawan Anda, mereka tidak akan menyukai Anda atau perusahaan jika dibebankan untuk mencapai target yang tidak masuk akal. Jangan pernah meminta orang lain melakukan sesuatu yang bahkan tidak bisa Anda lakukan sendiri.

6. Melibatkan Karyawan dalam Pengambilan Keputusan

Ketika Anda mengikutsertakan karyawan dalam proses pengambilan keputusan seperti tujuan tim atau tool yang dibutuhkan untuk mendukung pekerjaan misalnya. Mereka akan merasa dihargai dan dibutuhkan oleh perusahaan.

7. Terapkan Peraturan yang Sama Pada Setiap Karyawan

Jangan memanfaatkan status atau kedudukan Anda yang lebih tinggi untuk bersikap sewenang-wenang. Ikuti peraturan perusahaan yang sudah ditetapkan layaknya karyawan lain, atau dengan kata lain jangan membuat pengecualian untuk diri Anda.

8. Kejujuran Selalu Berikan Hasil yang Terbaik

Ingat, kejujuran adalah hal utama dalam setiap pekerjaan. Ketika Anda berbohong kepada karyawan, maka Anda menghancurkan kepercayaan mereka yang kemudian berakibat rusaknya hubungan kedua belah pihak.

Walaupun berkata jujur tidak selalu mudah, namun karyawan akan menghargai setiap hal yang Anda ungkapkan tersebut.


Sumber:
SmallBusiness: How to Build a Stronger Relationship With Your Employees | Karyaone

>>> Silahkan Share artikel diatas, dengan mengklik aplikasi di bawah ini ::

Mungkin Anda Menyukai